Install CodeIgniter di cPanel Hosting

Codeigniter salah satu framework paling banyak digunakan saat ini, selain ringan dan berukuran kecil juga mudah Anda install pada cPanel. Hosting cPanel sangat cocok untuk CodeIgniter karena tersedia versi php dari versi paling lama php 4.4 sampai versi terbaru php 8.1.

CodeIgniter adalah sebuah framework khusus web dan application development yang hadir sebagai platform open-source. Tujuan aplikasi ini adalah memudahkan para developer yang ingin membangun website menggunakan bahasa pemrograman PHP agar dapat melakukan pekerjaannya lebih mudah dan cepat.

Kali ini kita akan membahas cara install CodeIgniter di cPanel hosting menggunakan Softaculous.

1. Login cPanel

Login cPanel dengan akses http://namadomain/cpanel atau http://namadomain:2083 pada browser Anda. Masukkan username dan password kemudian klik Log in.

login cpanel

2. Buka Softaculous

Ketikkan ‘Softaculous Apps Installer’ pada kolom pencarian cPanel di bagian atas, lalu klik.

cpanel

3. Cari dan Install CodeIgniter

Ketikkan ‘CodeIgniter’ pada kolom pencarian Softaculous di bagian kiri, kemudian klik.

softaculous

Berikut ini adalah deskripsi singkat tentang CodeIgniter, klik Install untuk melanjutkan.

softaculous

4. Lengkapi Informasi

  • Choose Protocol : Memilih akses http atau https dan juga redirect ke www atau tanpa www.
  • Choose Domain : Memilih domain yang akan Anda install CodeIgniter.
  • In Directory : Folder jika ingin menginstall CodeIgniter bukan di public_html (opsional).
  • Email installation details to : Email untuk menginformasikan status proses instalasi (opsional).

Quick Install adalah untuk melakukan instalasi dengan hanya memilih domain dan folder.
Custom Install adalah untuk melakukan instalasi seperti pada gambar.
Advanced Options terdapat pada Custom Install untuk mengatur database dan backup cron.
Tombol Install untunk melanjutkan instalasi.

Install Codeigniter di cPanel

5. Proses Instalasi

Tunggu sampai proses 100%, jika sudah selesai maka akan muncul tampilan Congratulations, the software was installed successfully.

Install Codeigniter di cPanel
Install Codeigniter di cPanel

Sekian tutorial kali ini, apabila mendapat kendala atau ada pertanyaan lebih lanjut tidak perlu sungkan untuk menghubungi kami melalui livechat, email/ticket, ataupun melalui telepon.

Tinggalkan komentar