Cara Mengganti Username WordPress

Hallo Kalian semua yang pernah mencoba merubah username tersebut , tetapi tidak berhasil. Eiits tenang, tidak perlu khawatir. Karena pada pertemuan kali ini, Kami akan memberikan informasi bagaimana sih cara yang benar untuk merubah username login admin pada WordPress !!

Sebelumnya, Kami akan memperkenalkan terlebih dahulu apa itu WordPres. WordPress adalah content management system (CMS) yang diluncurkan oleh Matt Mullenweg dan Mike Little pada tahun 2004. Dalam artian, WordPress bisa membantu Kalian membuat dan mengelola website tanpa koding. Kalian bisa menata tampilan, menambahkan fitur, dan membuat konten di website dengan mudah. Jadi, cocok untuk digunakan pemula sekalipun. Tak hanya itu, WordPress juga bisa Kalian gunakan secara gratis karena bersifat open-source. Nah, Sekarang kita lanjut saja dengan Topik Pembahasannya ya.

Bagaimana cara untuk merubah username login admin:

  1. Kalian bisa login pada cPanel hosting melalui namadomainkalian.com/cpanel di Web Browser atau bagi pengguna layanan PasarHosting bisa login cPanel melalui Member Area kami  https://manage.aksimaya.co.id/clientarea.php
  2. Setelah masuk pada halaman utama cPanel hosting, Pada kolom pencarian ketikkan phpMyAdmin” atau bisa dengan mencari kategori database
    Username wordpress
  3. Pilih database WordPressnya, lalu klik pada tabel wp-user. ( Jika Kalian tidak mengetahui nama databasenya, Kalian bisa melihat nama databasenya pada file wp-config.php yang terletak di folder public_html pada menu File Manager )Username wordpress
  4. Klik Edit pada tabel username yang ingin di ubah phpmyadmin
  5. Input username baru pada kolom user_login. Lalu, klik tombol Go untuk menyimpan perubahan.Username wordpress
  6. Berikut ini adalah tampilan pesan username wordpress yang telah berhasil diganti. phpmyadmin
  7. Untuk melihat perubahan, Kalian bisa login ke dashboard admin WordPress kalian dan gunakan username baru yang telah diganti tadi.  Username wordpress
  8. Selamat, username lama sudah berhasil di ganti. Sekarang, Kalian sudah bisa login ke WordPress dengan menggunakan username baru. Username wordpress

Sekian panduan cara mengganti username wordpress yang kami buat dan semoga bermanfaat. Apabila mendapat kendala atau ada pertanyaan lebih lanjut, Kalian bisa langsung hubungi kami melalui livechat maupun email.

Tinggalkan komentar